Banyaknya jenis anggrek membuat harganya cukup beragam, mulai dari yang terjangkau hingga sangat mahal. Belum lagi permintaan terus meningkat sehingga para pelaku agribisnis mulai melirik anggrek untuk budidaya secara komersil.
Ide dan peluang usaha budidaya tanaman hias satu ini memang memiliki potensi serta prospek bisnis sangat bagus. Tidak hanya sekitar 25% spesiesnya di dunia ada di Indonesia, namun ada hingga 90% induk silangan yang sangat digemari hingga dikomersilkan.
Dengan kepopulerannya, omzet yang bisa didapatkan oleh para pelaku bisnis anggrek sangat menjanjikan. Bahkan pendapatan bersih tiap tahun dari usaha budidaya bunga ini bisa mencapai ratusan juta rupiah.
Ide dan Peluang Usaha Budidaya Tanaman Hias Anggrek
Jika dibandingkan dengan sayur maupun buah-buahan, ide dan peluang usaha budidaya bunga anggrek lebih menjanjikan. Sebab sayur maupun buah dijual per kilo, sementara anggrek dijual satuan sehingga memberikan keuntungan lebih.
Biasanya tanaman ini dijual dalam tiga bentuk yaitu bibit, tanaman dewasa (pot plant), juga anggrek potong. Bibitnya juga dibagi lagi dalam empat segmen yaitu bibit botolan, seedling atau tanaman dara, bibit kompot, juga tanaman remaja.
Umumnya bibit anggrek berada pada komoditas dagang tingkat petani maupun importir bibit. Sementara itu, tanamannya yang dewasa maupun bunga potong sendiri akan diperdagangkan di tingkat penjualan atau pusat pemasaran.
Ide dan peluang usaha budidaya tanaman hias anggrek juga perlu tata cara perawatan yang baik agar memiliki kualitas terbaik juga. Dengan keragaman serta ciri khas bunga tropis pada setiap jenisnya membuat agribisnis bunga anggrek terus meningkat.
Bahkan tidak hanya pasar lokal atau regional saja, tujuan komersil tanaman hias ini juga dipasarkan secara internasional dengan potensi cerah. Belum lagi tidak hanya untuk tanaman hias rumahan saja, anggrek banyak dicari dalam berbagai acara.
Hal ini membuat ide peluang usaha budidaya tanaman hias bunga anggrek memiliki peluang dan prospek yang terbuka lebar. Berfokus pada holtikultura tanaman hias ini saja bisa mendatangkan banyak keuntungan.
Belum lagi bunga ini lebih popoler serta banyak dicari untuk resepsi pernikahan, ulang tahun, lebaran, natal, dan banyak lainnya. Bunga ini juga tidak jarang berada dalam karangan bunga ucapan selamat maupun penghias di meja hotel, restoran, kantor-kantor, maupun bank.
Jenis Anggrek untuk Ide dan Peluang Usaha Budidaya
Terdapat banyak sekali jenis anggrek untuk ide dan peluang usaha budidaya tanaman hias dengan karakteristik maupun perawatan berbeda-beda. Berikut adalah beberapa jenisnya yang cukup populer di pasaran dan banyak dicari masyarakat.
1. Anggrek Bulan
Jenis ini sangat digemari oleh masyarakat dan memiliki prospek bisnis menjanjikan sebab bentuknya cantik serta tampak unik. Dinamakan demikian karena memiliki warna seperti bulan ketika malam hari yaitu putih bercorak putih atau merah di bagian dalam.
Ada alasan yang membuatnya menjadi ide dan peluang usaha budidaya tanaman hias menjanjikan. Banyak orang mencarinya karena tidak sulit dirawat dan dapat tumbuh menempel di batang pohon.
2. Dendrobium
Memiliki warna yang cerah serta tampak sangat cantik membuat densrobium menjadi pilihan banyak orang sebagai pemanis di rumah. Ada cukup banyak pilihan warna dari dendrobium yaitu putih bersih, paduan putih dan ungu, juga kuning.
3. Cattleya
Ide dan peluang usaha budidaya tanaman hias anggrek tidak boleh melewatkan jenis Cattleya dengan ciri khasnya. Cattleya sendiri banyak diminati sebab memiliki variasi warna beragam dan menarik, selain itu juga mudah ditemukan serta dibudidaya.
Cattleya memiliki beberapa ciri khas, seperti ukurannya yang lebih besar jika dibandingkan jenis-jenis lainnya. Selain itu, ciri khas lainnya dapat dilihat dari bagian ujung, petal, maupun labellum yang sedikit bergelombang.
4. Anggrek Hitam
Selanjutnya adalah jenis yang berasal dari Kalimantan dengan keunikan warnanya yang didominasi dengan warna hitam serta bagian lebih gelap di tengahnya. Jenis ini sendiri sudah langka karena cukup sulit untuk menemukannya lagi di hutan Kalimantan.
Jenisnya yang sangat langka membuat harga di pasaran sangat tinggi, meski begitu peminatnya juga tidak sedikit. Oleh karena itu, Anda bisa memanfaatkannya sebagai ide dan peluang usaha budidaya tanaman hias dengan omzet fantastis.
5. Anggrek Tebu
Jenis ini merupakan yang paling berat jika dibandingkan lainnya, bahkan beratnya bisa mencapai hingga 1 ton. Selain itu, tingginya bisa hingga 3 meter dengan bunganya yang tampak indah.
Karakteristik bunga ini dapat dilihat dari warnanya yang kecoklatan dan memiliki bintik-bintik sehingga terlihat seperti macan. Oleh karena itu, jenis ini juga sering dikenal dengan sebutan anggrek harimau.
Sebenarnya masih ada cukup banyak jenis anggrek yang banyak dicari terutama bagi pecinta tanaman hias. Oleh sebab itu, ide dan peluang usaha budidaya tanaman hias satu ini sangat sayang untuk dilewatkan.