Masih banyak pebisnis yang belum tahu cara mendaftar tempat usaha di google maps. Padahal mendaftar lokasi google maps ini penting sekali untuk keberlangsungan bisnis di era online.
Tentunya di era yang mengutamakan jaringan seperti sekarang, google maps perannya tidak bisa dikesampingkan. Anda bisa dengan mudah tahu lokasi suatu tempat dengan mengecek maps.
Tidak hanya itu, google maps telah banyak membantu banyak orang untuk menjangkau lokasi yang belum pernah dikunjungi. Jadi bisa dikatakan google maps sangat potensial untuk dimanfaatkan, terlebih jika Anda sebagai pelaku usaha.
Manfaat Google Maps untuk Bisnis
Selain berguna untuk mencari lokasi, google maps juga punya manfaat untuk bisnis jika Anda bisa mengoptimalkannya. Manfaat pertama tentu saja akan membuat konsumen tahu lokasi bisnis Anda di mana.
Dengan melakukan cara mendaftar tempat usaha di google maps, itu akan memudahkan konsumen. Jika konsumen ingin datang, maka tinggal cek maps dan datang ke lokasi Anda.
Selain memudahkan konsumen mengunjungi lokasi bisnis Anda, manfaat lain dari google maps masih ada banyak. Satu di antaranya, dengan memasukan lokasi bisnis di Maps, Anda akan mendapat gratis akses Google Bisnis ku.
Segala fasilitas yang ada di google my business bisa Anda akses secara gratis selama satu tahun. Keuntungan ini hanya bisa Anda dapatkan setelah melakukan cara mendaftar tempat usaha di google maps.
Anda daftar di google my bisnis dengan menggunakan akun gmail. Setelahnya tunggu verifikasi dari pihak google melalui postcard yang akan dikirim ke alamat bisnis yang telah anda daftarkan.
Jika sudah mendapat verifikasi tinggal Anda modifikasi saja tampilannya. Dengan google my bisnis Anda bisa melengkapi informasi terkait alamat dan foto dari toko Anda.
Google my bisnis ini juga akan membuat lokasi bisnis Anda meningkat di puncak teratas search google. Tentu ini akan menjadikan bisnis Anda mendapat reputasi bagus dari calon konsumen melihat di maps.
Baca Juga: Cara Menjadi Reseller Lazada Tanpa Modal
Cara Mendaftar Tempat Usaha di Google Maps Lewat Hp
Setelah mengetahui manfaatnya apa saja, sebaiknya ketahui juga cara mendaftarnya dengan mudah. Simak ulasannya berikut ini.
- Pertama sebaiknya Anda perbaharui versi aplikasi google maps di ponsel Anda ke versi terbaru. Supaya proses penambahan lokasi ini bisa berlangsung cepat dan tanpa kendala karena memakai versi lama.
- Setelahnya Anda buka aplikasi maps dan klik menu tab contribute. Menu ini ditandai dengan icon + (plus).
- Pada halaman menu tab contribute, Anda klik menu add place. Kemudian isi formulir yang disediakan secara lengkap untuk keperluan cara mendaftar tempat usaha di google maps.
- Berikutnya klik opsi add name untuk menamakan lokasi sesuai nama bisnis Anda. Lalu Add adress untuk mencantumkan alamat dan add category untuk sesuaikan dengan kategori bisnis Anda.
- Lengkapi juga poin-poin penting di maps seperti jam buka, nomor telepon, situs web dan foto terkait tempat usaha Anda. Setelahnya klik kirim dan permintaan Anda akan segera diproses pihak google.
Anda perlu berharap menunggu beberapa saat sampai lokasi bisnis Anda muncul di maps. Sebab google membutuhkan waktu untuk meninjau lokasi titik koordinat bisnis tersebut.
Cara Mendaftar Tempat Usaha di Google Maps Via PC
Selain melalui ponsel, Anda bisa mendaftarkan lokasi bisnis di maps via pc atau laptop. Berikut ini caranya.
- Pertama, Anda buka situs maps melalui google chrome dan login menggunakan akun gmail.
- Di halaman utama situs maps laptop ini Anda cari menu add a missing place. Kemudian input semua informasi yang dibutuhkan terkait bisnis Anda. Mulai dari nama, kategori bisnis, alamat lengkap, foto dan lain sebagainya.
- Cara mendaftar tempat usaha di google maps berikutnya adalah perbaharui info terkait jam buka, situs web, nomor telepon bisnis, dan sebagainya.
- Jika semua sudah lengkap Anda isi, terakhir tinggal klik send. Sekarang lokasi bisnis Anda sudah ada di google maps.
Namun perlu diketahui, lokasi yang Anda tambahkan tadi belum dianggap sebagai hak milik. Hal ini dikarenakan google memberikan kebebasan semua penggunaannya untuk berkontribusi menambahkan lokasi yang belum ada.
Dan jika Anda ingin mengklaim lokasi tersebut sebagai milik Anda, maka perlu ada verifikasi lanjutan. Setelah melakukan verifikasi, cara mendaftar tempat usaha di google maps melalui pc berhasil diklaim jadi milik Anda.